KOTA BOGOR – Polresta Bogor Kota melaksanakan patroli malam sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kota Bogor. Patroli dilakukan secara mobile di sejumlah titik rawan kriminalitas, tempat berkumpulnya warga, serta area dengan mobilitas masyarakat yang masih tinggi pada malam hari.
Dalam pelaksanaannya, petugas melakukan pemantauan situasi, memberikan himbauan kamtibmas, serta memastikan tidak adanya potensi gangguan keamanan. Kegiatan rutin ini merupakan bentuk komitmen Polresta Bogor Kota dalam menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya pada malam