Sabhara Polsek Tanah Sareal dan Pawas Intensifkan Patroli di Jalan Soleh Iskandar Antisipasi Balap Liar dan Tawuran
Kota Bogor – Jajaran Unit Sabhara Polsek Tanah Sareal Polresta Bogor Kota bersama Perwira Pengawas (Pawas) melaksanakan patroli malam hingga dini hari di sepanjang Jalan Soleh Iskandar, wilayah Tanah Sareal Kota Bogor. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan Kapolresta Bogor Kota Polda Jabar Kombes Pol Eko Prasetyo SH SIK MH yang menekankan pentingnya peningkatan pengawasan pada jam rawan.
“Pada saat malam menjelang pagi hari kami melaksanakan patroli di Jalan Soleh Iskandar untuk mengantisipasi balapan liar dan tawuran,” ungkap Pawas Ipda Khawasi, Sabtu (22/11/2025).
Dalam pelaksanaan patroli, petugas secara mobile menyusuri seluruh ruas Jalan Soleh Iskandar yang selama ini menjadi salah satu titik rawan aktivitas remaja, seperti aksi balap liar dan potensi tawuran. Kehadiran polisi diharapkan dapat memberikan efek preventif guna menekan potensi gangguan kamtibmas.
“Dengan kegiatan tersebut semoga bisa mencegah tindak pidana di wilayah Polsek Tanah Sareal,” pungkas Ipda Khawasi.
Polsek Tanah Sareal menegaskan komitmennya untuk terus menjaga keamanan lingkungan dan mengimbau masyarakat agar tetap berperan aktif dalam melaporkan setiap aktivitas yang dapat mengganggu ketertiban umum.